Apa Itu Persona Dalam ChatGPT? Kiat Mengoptimalkan Output Hasil AI Yang Lebih Joss!

Apa itu persona cara membuat persona untuk ai chat gpt

Anjrahweb.com – Sebelum bahas Apa Itu Persona Dalam ChatGPT, Coba, Pernahkah Kamu Berpikir, Tiap Kali Chatting Sama ChatGPT, Apa Sih yang Perlu Kamu Sampaikan?

Atau, seberapa penting sih setting persona itu? Dan yang paling penting, kalau tanpa persona, apakah hasilnya bakal kurang akurat?

Nah, semua pertanyaan ini akan kita jawab di sini, supaya kamu bisa memaksimalkan pengalaman pakai ChatGPT.

Apa Itu Persona dalam ChatGPT?

Persona dalam ChatGPT itu ibarat alat untuk “menentukan” karakter percakapan. Jadi, persona ini memberi tahu ChatGPT siapa kamu, apa yang kamu butuhkan, dan bagaimana cara kamu ingin percakapan berjalan.

Pikirkan seperti lagi ngobrol sama teman yang udah tahu latar belakang kamu, jadi jawabannya lebih nyambung dan sesuai.

Misalnya, kamu seorang digital marketer.

Kalau kamu bilang, “Saya pengusaha yang lagi fokus di SEO dan Google Ads,” ChatGPT bakal tahu, nih, kalau kamu butuh insight tentang iklan digital atau optimasi website, bukan sekadar tips umum.

Kenapa Persona Itu Penting?

Setting persona itu penting banget, karena bisa bikin percakapan lebih terarah.

Bayangin aja kalau kamu ngobrol sama orang yang gak tahu apa-apa tentang pekerjaan atau topik kamu.

Rasanya pasti kurang nyambung, kan?

Dengan persona yang jelas, ChatGPT bisa kasih jawaban yang lebih “ngerti” sama kebutuhan kamu.Continue reading

From Creation to Empire: Mastering the 7 Stages and Survival Crises of Business From Happy Trenggono

IIBF Mastering the 7 Stages and Survival Crises of Business 7 Stage Happy Trenggono

Anjrahweb.Com – Judul kali ini cukup berat, saya tuliskan apa yang saya pelajari dari kelas bisnisnya pak Happy Trenggono.

Temanya kurang lebih 7 tahapan tangga bisnis dan tantangan krisis yang harus dihadapi untuk menang ditiap tangga tersebut. Ini tulisan pelengkap dari yang pernah saya tulis sebelumnya.

Saya buat jadi judul gini aja, From Creation to Empire: Mastering the 7 Stages and Survival Crises of Business.

Saya mendapat pemahaman dari kelas ini, Setiap bisnis memiliki evolusi biologisnya sendiri.

Kamu tidak bisa memaksa bayi untuk langsung lari marathon.

Ada tahapan yang harus dilalui, dan di setiap anak tangga itu, ada “monster” berupa krisis yang siap menerkammu kalau kamu tidak waspada.

Banyak pengusaha pemula di Indonesia terjebak dalam euforia “yang penting jualan.”

Continue reading

12 Tipe Coach Bisnis & Konsultan Bisnis Yang Harus Diwaspadai!

Waspada Sama 12 Tipe Coach Bisnis & Konsultan Bisnis Ini

Anjrahweb.com – Awalan, saya disclaimer dulu. Tulisan saya Tipe Tipe Coach Bisnis & Konsultan Bisnis Yang Harus Diwaspadai Ini, tidak ada maksud sama sekali menegatifkan profesi serta temen temen baik konsultan maupun coach bisnis yang ada.

Tulisan ini, sebenarnya sudah lama pengen nulis, sudah lama juga mendengar, tapi momennya baru kepikiran lagi dan pengen menuliskannya sekarang. Mumpung hari Ahad, sedang longgar juga sehingga ya, buat sharing saja.

Perlu diketahui, saya sendiri juga seorang Coach Bisnis dan Konsultan Bisnis, maka, tulisan ini lebih ke autokritik ke diri saya sendiri sekaligus pelajaran supaya bagaimana dalam menjalani salah satu amanah profesi bisa tetap baik dari waktu ke waktu.

Saya nggak pengen industri ini rusak, diciderai oleh oknum oknum tidak bertanggung jawab. Jadi gentle warning buat para pelaku dan semoga business owner juga bisa menelisik jangan gampang terpukau lalu kerja sama dengan bisnis coach yang ‘meresahkan’.

Apa Sebenarnya Business Coach Itu?

Secara teoretis, definisi profesional, jika kita merujuk pada standar emas dunia seperti International Coaching Federation (ICF).

Business Coach adalah sebuah kemitraan yang memprovokasi pemikiran (thought-provoking) dan proses kreatif untuk memaksimalkan potensi profesional dan pribadi seseorang (kalau di area bisnis, tentu lingkupnya bahasan bisnis).

Perhatikan kata kuncinya: Memprovokasi pemikiran.

Tugas seorang coach sejati bukan menyuapi. Dia tidak akan memberikan ikan, tidak juga sekadar memberikan kail. Dia akan melatih otot tangan Anda, melatih mata Anda membaca arus air, dan memaksa Anda berpikir strategi apa yang paling tepat untuk menangkap ikan di kolam Anda sendiri.Continue reading

Memotivasi Karyawan Secara Efektif di Masa Sulit: Strategi UMKM Agar Tim Tetap Solid

Memotivasi Karyawan Secara Efektif dan Manusiawi Saat Pemotongan Gaji Terjadi

Anjrahweb.com – Selalu jadi bahan diskusi menarik, “Bagaimana Cara Memotivasi Karyawan Secara Efektif?

Ada satu miskonsepsi yang sudah lama bercokol di banyak bisnis. Katanya, kalau mau karyawan rajin, tinggal tambahkan angka di slip gaji.

Padahal, dunia kerja tidak sesederhana itu.

Produktivitas yang stabil dan omset yang terus naik jarang lahir dari sekadar nominal, tetapi dari rasa dihargai, diakui, dan diberi ruang untuk berkembang.

Penelitian menunjukkan bahwa strategi non finansial bisa meningkatkan kepuasan kerja sampai dua puluh hingga tiga puluh persen[1].

Angka ini bukan main karena efeknya merembet langsung ke produktivitas dan penjualan[6].

Ketika perusahaan hanya bertumpu pada uang, motivasi karyawan biasanya meledak sebentar lalu padam. Anget Anget Tai Ayam Aja.

Karyawan mengejar bonus, setelah dapat energinya turun lagi. Siklusnya seperti roller coaster.Continue reading

SEO Tiktok – Cara Agar Video Tiktok Kita Banyak Yang Nonton

Tutorial SEO Tiktok - Cara Agar Video Tiktok Kita Banyak Yang Nonton

Anjrahweb.com – Cara Agar Video Tiktok Kita Banyak Yang Nonton sebenarnya ada banyak taktik dan strategi. Salah satunya menjalankan konseo SEO Tiktok.

SEO tiktok adalah konsep optimisasi konten tiktok dengan mempertimbangkan aspek pencarian berlandaskan strategi Search Engine Optimization meliputi riset keyword, implementasi keyword menjadi konten, menempatkan keyword dengan tepat dalam caption, sampai menyusun LSI keyword dalam kontennya.

SEO Tiktok dalam implementasinya tidak terburu – buru mengejar agar video tiktok banyak yang nonton saja, tapi membangun konten – konten evergreen yang akan dicari serta ditonton orang sepanjang masa, bukan seketika upload banyak view habis itu sama sekali tidak ada lagi yang menonton dan mendapat manfaat dari konten kita.Continue reading

Bagaimana Cara Memulai Percakapan Dengan Chatgpt Setelah Login?

bagaimana cara memulai percakapan dengan chatgpt setelah login

Anjrahweb.Com Ada yang bertanya, bagaimana cara memulai percakapan dengan ChatGPT setelah login?

Maka langkah terbaik cara memulai ChatGPT baik di laptop maupun di hp adalah melakukan setting persona.

ChatGPT itu teknologi yang sangat canggih, bisa kamu minta memberikan jawaban sesuai level yang kamu inginkan.

Ibarat kamu bertanya ke anak SMP, SMA, S1, sampai professor, pertanyaannya bisa jadi sama, tapi cara penyampaian serta kedalaman apa saja yang diberikan pasti berbeda-beda.

Oleh karena itu, kita memulai ChatGPT harus menentukan dulu, ChatGPT mau jawab selevel apa.

Contohnya, kita perintah ChatGPT: “Eh bikinin artikel tentang kopi”, jawabannya bisa seadanya. Kadang singkat, kadang kepanjangan, kadang formal kayak skripsi. Malah terkadang hasil output ChatGPT-nya membuat kita kesal.

Solusinya, kita bisa bilang: “Bro, kamu sekarang expert kopi, jelasin kopi dalam bentuk artikel ke anak SMA dengan gaya santai.” Hasilnya insya Allah akan lebih akurat, lebih konsisten, seperti yang kamu mau.

Sudah mulai memahami sampai di sini?Continue reading