Anjrah Web – Kadang kita terjebak pada suatu istilah logika penggunaan pada sesuatu yang mirip. Seperti istilah Ad Group Adwords dan Ad Sest Facebook Ads. So, mari kita Mengenal Beda Logika Ad Group Adwords dan Ad Sets Facebook Ads agar bisa lebih memaksimalkan dua karunia Allah buat internet marketer ini ehehe.

Lo, emang ada yang terjebak? ada, saya sendiri wakaka

Ad Group dalam Adwords awalnya saya sendiri logika-kan seperti ads set facebook. Di facebook kadang saya bikin begini:

  • 1 campaign iklan
  • beberapa ads set dengan beda lokasi
  • 1 jenis iklan

Disini ya pura puranya saya lagi ngeruk data, promo produk saya paling laku di daerah mana sih. Kota yang interaksinya paling josh dan iklannya murah dan semacamnya. Semua kudu dites, jangan sekedar pakai ilmu kirologi (kiro kiro logis aja).

Ya bocor dikit salah satu buktinya, saya melakukan campaign iklan hanya muncul 100 % di dekstop, saya cek di google trends daerah bandar lampung lagi rame suatu ‘produk’ (konon google trends kan parameter jitu buat menerka lokasi mana yang trends akan sesuatu), saya kirim iklan ke sana, eh interaksinya biasa saja.

Alah mas Anjrah paling iklannya nggak bermutu….. Eits, jangan ngawur ya, ngini gini mikir beneran iklannya. Setting dan desainnya juga serius beneran. Buktinya di kota lain yang saya tes, laris manis tuh efeknya. Xixixi. Ya disini intinya, melalui AD SETS Kita bisa setting secara presisi IKLAN MUNCUL DI KOTA MANA alias targeting, placement, dan budgeting-nya.

Beda Logika Ad Sets Facebook dan Ad Group Adwords

Nah kalau di Adwords, setting lokasi begitu kudu bikin campaign baru. Kayak saya udah bahas di atas, saya udah setting campaign gitu sampai selesai. Lalu saya copy ads groupnya, sudah gitu saya rubah locationnya. Weh lah dalah. Semua kotanya berubah. Berarti di adwords ini nggak bisa setting targeting lokasi melalui ads group.

Detailnya mengenai struktur dari Campaigns, Ad Group, dan Ads-nya bisa belajar selengkapnya dari video berikut:

Wah jelas banget kan gimana harus menyusun dalaman adwords serta memetakan kegunaan ads group dari adwords? Kalau dari aku sendiri insightnya yang jelas, Ad Group adswords fungsinya buat mengkelompokan penggunaan kata kunci yang kita gunakan. Jadi kayak di video tuh, ads group jaket, ads group sepatu, dan ads group tas.

Ane ulang begini cuplikan diagram konsepnya:

Cara Menata Akun Adwords Ad Group dan Ads
Desain Diagram Penataan Akun Adwords yang bagus

Woke, gitu deh. Semoga bisa menambah manfaat ya. Sebagian lainnya saya sudah sharekan di materi TUTORIAL ADWORDS dan Facebook Ads.

Coach Anjrah

Recommended Posts

No comment yet, add your voice below!


Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *