Cara Pembayaran Iklan Facebook Pakai Apa Saja?

Anjrah Web – Sedikit aku mau sharekan mengenai tema Pembayaran Iklan Facebook. Apa yang aku sharekan itu berdasarkan pengalaman saya sendiri beberapa waktu coba salah dan semoga bisa memberikan manfaat buat teman teman sekalian.

Sebelumnya pahamilah, facebook termasuk layanan periklanan yang cukup ketat dalam urusan pembayaran. Ada masalah sedikit berkaitan dengan pembayaran, menu iklan akan di tutup oleh mereka. Berikut sarana yang biasa orang gunakan untuk melakukan pembayaran iklan di facebook:

  • Kartu Kredit
  • Paypal
  • Kupon Facebook

Dari tiga media itu, saya paling rekomendasikan kepada anda agar mempergunakan kartu kredit.

Mengapa Pembayaran Iklan Facebook Memakai kartu kredit?

Tentu ada kelebihan dan kekurangan disetiap metode pembayaran yang anda pilih. Ada orang yang sampai hari ini mempergunakan salah satu dari ketiganya, atau ketiga tiganya dengan baik baik saja. Dengan cara tertentu dan teknik tertentu yang saya kurang tahu detailnya.

Kalau dari saya pribadi, pakai kartu kredit mensederhanakan aneka urusan yang biasanya jadi panjang ketika menggunakan alternatif pembayaran lainnya. Kayak apa misalnya?

  • Penggunaan paypal akan jadi ruwet nantinya kalau paypalnya bukan paypal yang terverifikasi dengan baik. Mau paypal sudah berumur atau paypal yang sudah diveritikasi pakai VCC / AVS, kadang juga terkena masalah. Apalagi pada sebagian kasus ada perbedaan nama dengan nama di facebook / email aja menu iklan fb kita diblock sama facebook ( AME). Tambah lagi bagi yang belum terbiasa hunting saldo paypal yang aman di mana, beli paypal malah ketipu dan sebagainya. Ujung ujungnya, mau punya paypal yang ‘terverifikasi dan kuat’ mau nggak mau paypalnya harus di verifikasi dengan kartu kredit. Balik ke kartu kredit lagi kan?
  • Kupon facebook? Iya kalau anda mau setiap hari berburu Kupon Facebook / ngantri ke penjual penjual Kupon Facebook / pada beberapa kasus kupon hanya berlaku pada akun facebook baru. Kalau mau buat iklan lagi harus bikin akun facebook baru dengan treatmen dan teknik tertentu agar bisa dipakai buat ngiklan.

Kalau kita mempergunakan kartu kredit, ya tinggal pakai saja. Masukan data data kartu kredit kita, udah bisa jalan iklannya. Karena, bagaimanapun sepanjang kartu kredit yang kita pakai legal dan dikeluarkan dari otoritas yang dipercaya, hampir semua merchant di dunia internet menerima pembayaran dengan kartu kredit.

Cara membayar iklan facebook Pembayaran Iklan Facebook Ads
Sampel Tagihan Pembayaran dengan Kartu Kredit

Nah, kapan kita melakukan pembayaran? Lakukan pembayaran setelah kita mendapatkan tagihannya. Ni misalnya tagihan akun iklan saya beberapa waktu lalu. Karena setting kartu kredit saya autodebet, ya pastikan saja di rekening yang kita buat untuk kartu kredit tersedia sejumlah nominal yang di minta sama facebook.

Maksudnya? Bisa diterangkan? La cara bayarnya bagaimana? Kalau sudah pakai kartu kredit sistem autodebet, facebook akan otomatis mencharge ke kartu kredit kita. Cara bayarnya ya tinggal kita isi rekening kita. Diperiode autodebet kartu kreditnya nanti otomatis uang ditabungan kita terpotong. Kebetulan sy buat rekening baru yang khusus untuk urusan kartu kredit demi memudahkan pembayarannya. Enak kan? 😀

 

HIMBAUAN MORAL: Tetap cerdaslah mempergunakan kartu kredit. Bayar Selalu tagihannya TEPAT WAKTU agar tidak kena RIBANYA. Kartu kredit sekedar sarana pembayaran, jangan sampai terlena.